Siak, – Rombongan pelajar SDIT I’aanatuth Thalibiin Perawang yang dipimpin langsung oleh kepala sekolah Syafaruddin. S. Ag didampingi pengurus yayasan mengunjungi kantor DPRD provinsi Riau di Pekanbaru (24-01-2023)
Rombongan disambut langsung oleh ketua komisi III DPRD Riau Markarius Anwar.
Dalam sambutanya nya Markarius Anwar menjelaskan kepada para siswa tugas dan fungsi DPRD serta cara berlegislasi untuk memperluas wawasan para siswa.
Selain itu, Markarius Anwar juga menerangkan bahwa DPRD merupakan penyelenggara pemerintahan daerah.
“Semoga ananda semua menjadi pemimpin yang sukses dimasa yang akan datang”tutup Markarius.
Saat dimintai keterangannya,kepala sekolah SDIT I’aanatuth Thalibiin Syafaruddin. S. Ag berterima kasih kepala seluruh anggota DPRD Riau yang mau menerima kunjungan sekolah kami,kami berharap ini menjadi salah satu cara kami yang mampu memotivasi para siswa untuk lebih giat lagi belajar agar dapat meraih cita-cita nya.
Najwa Zakiyatuz zahra salah satu siswa kelas V yang mengikuti kegiatan field trip ini sangat senang bisa datang dan bertemu langsung dengan anggota dewan provinsi Riau,semoga saya kelak bisa menjadi salah satu anggota DPRD juga,ujar Najwa.
Selain mengunjungi kantor DPRD provinsi Riau, rombongan siswa SDIT I’aanatuth Thalibiin juga mengunjungi perpustakaan wilayah yang berada di Pekanbaru.
Reporter : Galih Permana Putra